Dalam
rangka melengkapi persyaratan administrasi, sebanyak 100 prajurit Satgas
Kontingen Garuda (Konga) Maritim Task Force (MTF) XXVIII-F melaksanakan
pengisian data diri untuk pembuatan passport. Selaku Kabag Min Log Pusat Misi Pemeliharaan
Perdamaian (PMPP) TNI Letkol Inf Fauzi dibantu staf telah melaksanakan
penyuluhan tentang tata cara pengisian lembar persyaratan pembuatan passport
dari Kementrian Luar Negeri (Kemenlu) Republik Indonesia (RI), pada hari Kamis,
(07/01/2014).
Diharapkan para prajurit satgas
melengkapi pengisian data dengan benar sesuai data diri yang tertulis dalam
Kartu Tanda Anggota (KTA) Militer, karena apabila terdapat kesalahan maka syarat
administrasi pembuatan passport akan ditolak oleh Kemenlu RI, dan untuk para
prajurit satgas yang sudah memiliki Passport yang masih berlaku maupun sudah
berakhir masa berlakunya, agar passport lama dilampirkan dengan lembar
persyaratan pembuatan passport.
Antusiasme para prajurit satgas
dalam melaksanakan Latihan Pra Tugas (Latpratugas) Satgas Maritim TNI Konga
XXVIII-F menunjukkan bahwa para prajurit TNI AL siap mengemban misi Negara
dalam menjaga perdamaian dunia di Lebanon melalui Satgas MTF XXVIII-F dengan
KRI Frans Kaisiepo – 368 pada tahun 2014 ini. (PEN SATGAS MTF XXVIII-F)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar