Setelah
melaksanakan perjalanan panjang dari tanah air menuju daerah operasi Maritime Task Force (MTF), akhirnya KRI
Sultan Iskandar Muda-367 (SIM) yang dikomandani oleh Dansatgas Maritim TNI
Konga XXVIII-G/UNIFIL Letkol Laut (P) I Gung
Putu Alit Jaya beserta 99
prajurit TNI AL tiba di zone 1 center Area of Maritime Operations, Laut
Mediterania. Bersamaan dengan hal tersebut, tepat pada pukul 09.00 local time, KRI Frans Kaisiepo-368 (FKO)
menyambut kedatangan KRI SIM-367
dengan Passing Exercise. Sambutan hangat
dan rasa antusias antar prajurit KRI yang melaksanakan peran parade Nampak terlihat
saat kedua brother-sister ship tersebut melintas berpapasan
dengan jarak kurang dari 500 yards. Lebanon, Senin, (10/11/2014).
Detik-detik masa bakti KRI FKO-368 sebagai
duta bangsa dalam misi perdamaian dunia PBB di Lebanon akan segera berakhir, dan selanjutnya KRI SIM-367 sebagai kapal pengganti
siap melanjutkan tugas dengan berbagai pengalaman penugasan di dalam maupun luar
negeri. Dansatgas Maritim TNI Konga XXVIII-F/UNIFIL, Letkol Laut (P) Ade Nanno Suwardi
mengucapkan selamat datang kepada Dansatgas Maritim TNI Konga XXVIII-G/UNIFIL beserta seluruh prajurit KRI SIM-367 yang
telah berhasil menempuh pelayaran dengan selamat dan lancar.
Kegiatan Passex sebagai
tanda penyambutan dan ucapan selamat datang ini berlangsung di mulut koridor
masuk pelabuhan
Beirut yang jaraknya kurang
lebih 15 Nm dari breakwater Pelabuhan Beirut. Selanjutnya
KRI SIM-367 bergerak menuju pelabuhan dan KRI FKO-368 melanjutkan ontask terakhirnya di AMO. Rencana
kegiatan kedepan yang akan
dilaksanakan dalam waktu dekat adalah
upacara
hand over antara KRI FKO-368 dan KRI
SIM-367 pada tanggal 13 November 2014. Setelah itu keesokan
harinya KRI FKO-368 bersiap kembali ke Indonesia dengan berbagai prestasi yang membanggakan
di dalam mendukung perdamaian di perairan Lebanon.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar